Tanjungpinang: Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) bakal mengarak keliling kota, pasangan Lis Darmansyah-Syahrul. Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sudah merekomendasikan mereka sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, 31 Oktober mendatang.
"Kami akan langsung arak keliling kota. Sebagai ungkapan rasa syukur dengan keluarnya rekomendasi dari Ketua Umum PDI Perjuangan," kata Ketua Tim Pemenangan Internal PDI Perjuangan Tanjungpinang, Asep Nana Suryana, di Tanjungpinang, Ahad (3/6).
Asep mengatakan, Lis-Syahrul akan sampai di Tanjungpinang besok siang. Arak-arakan juga dimaksudkan buat mengenalkan duet ini kepada masyarakat agar mendapat tempat dan didukung untuk menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang 2013-2018.
"Pasangan Lis-Syahrul, diharapkan mendapat tempat di hati masyarakat dan didukung sepenuhnya dalam pemilihan nanti," harapnya.
Menurut Asep, deklarasi secara resmi bersama partai pendukung yang tergabung Koalisi Kerakyatan akan dilaksanakan jelang pendaftaran pada 19 Juni 2012.
Lis adalah politisi PDI Perjuangan yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua II di DPRD Kepulauan Riau. Dia juga menjabat sebagai Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kepulauan Riau.
Sedangkan Syahrul adalah seorang guru yang saat ini menjabat sebagai Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia Tanjungpinang.
Pasangan Lis-Syahrul merupakan satu-satunya pasangan calon wali kota dan wakil wali kota yang sudah mendapat persetujuan partai untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum setempat.
Sementara pasangan calon dari partai lain, hingga saat ini belum ada yang mendapat rekomendasi atau mendeklarasikan diri meski KPU Tanjungpinang sudah membuka pengambilan formulir pendaftaran calon mulai tanggal 4 sampai 18 Juni 2012 serta pendaftaran pada 19-25 Juni 2012.
"PDI Perjuangan menghargai dan menaati proses pencalonan dan prosesnya tidak bertele-tele, terbukti dengan rekomendasi pasangan calon yang cepat setelah diajukan DPD ke DPP," kata Asep yang juga anggota DPRD Tanjungpinang.
Dengan keluarnya rekomendasi itu, menurut Asep juga menjawab tudingan selama ini kalau Lis Dharmansyah terganjal untuk pencalonannya dari DPP PDI Perjuangan.
"Sekarang terbukti DPP PDI Perjuangan tidak pernah mengganjal kader terbaiknya. Lis merupakan kader terbaik yang ditunjuk partai untuk menjadi calon Wali Kota Tanjungpinang," tegas Asep.
Usai arak-arakan, menurut Asep akan ditutup dengan doa bersama di Kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Riau di Batu 7 Tanjungpinang.
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepri, Soerya Respationo dan seluruh fungsionaris dan kader partai termasuk Ketua DPC Pelopor Tanjungpinang, Suparno yang telah mengusulkan pasangan Lis-Syahrul ke DPP," pungkas Asep.
Sumber : Metrotvnews.com
0 comments:
Post a Comment