Your Ad Here

Thursday, May 31, 2012

Rentetan Serangan Bom Tewaskan 16 Orang di Irak

Rentetan Serangan Bom Tewaskan 16 Orang di Irak
Baghdad - Aksi pengeboman kembali terjadi di Irak. Rentetan serangan bom di Baghdad hari ini menewaskan setidaknya 16 orang dan melukai puluhan orang lainnya.

Bom-bom tersebut meledak di sejumlah wilayah di utara, selatan dan barat Baghdad. Secara keseluruhan, 16 orang tewas dan sedikitnya 56 orang lainnya luka-luka dalam berbagai insiden bom tersebut.

Demikian disampaikan seorang pejabat Kementerian Dalam Negeri Irak dan dua sumber paramedis seperti dilansir kantor berita AFP, Kamis (31/5/2012).

Serangan paling mematikan pada hari ini terjadi di kawasan Shuala, sebelah utara Baghdad. Di sana, sebuah bom mobil menewaskan sedikitnya 13 orang dan melukai 32 orang lainnya. Menurut polisi, mobil tersebut dikendarai oleh seorang pengebom bunuh diri. Ledakan bom mobil tersebut menyebabkan toko-toko rusak parah dan jendela-jendela gedung di dekatnya hancur.

Sebuah kendaraan taksi berwarna kuning diamankan oleh polisi untuk diperiksa. Kursi sopir dan pintu taksi tersebut dipenuhi bercak darah. Lokasi kejadian langsung ditutup oleh polisi.

Serangan-serangan bom lainnya terjadi di Al-Amriyah, Ghazaliyah dan Yarmuk di sebelah barat Baghdad, serta Dora dan Saidiyah di sebelah selatan Baghdad. Semuanya terjadi pada Kamis pagi waktu setempat.

Serangkaian ledakan bom yang terjadi hari ini merupakan yang terparah di Baghdad sejak 19 April lalu. Saat itu, rentetan serangan di Baghdad dan sekitarnya menewaskan 17 orang dan melukai 106 orang. Kelompok teroris Al-Qaeda mengklaim bertanggung jawab atas peristiwa tersebut.

Sumber : detik.com

0 comments:

Post a Comment